SAMARINDA, denai.id - Manajemen Borneo FC Samarinda melakukan pertemuan dengan merchant yang tergabung bersama di membership BORNEO ID, Rabu (30/10). Ya program terbaru ini sudah mulai digerakkan manajemen kkub berjuluk Pesut Etam guna membangun komunitas yang lebih terkoneksi antara klub, penggemar dan pemilik usaha di Samarinda dan bahkan Kaltim.
"BORNEO ID ini identitas baru kita
sebagai sebuah membership, di mana keuntungan yang didapat tidak hanya sebatas
diskon merchandise atau tiket pertandingan yang jumlahnya terbatas tapi kita
membuka kesempatan selebar-lebarnya untuk merchant bergabung kemitraan bersama
kami," terang Direktur Utama, Ponaryo Astaman.
Dijelaskan legenda sepakbola Kaltim ini,
diharapkan dengan membership ini banyak keuntungan yang didapat apalagi dengan
banyaknya varian usaha yang bergabung bersama di BORNEO ID.
"Pertemuan ini untuk mensosialisakan
benefit yang didapatkan merchant dan alhamdulilah antusiasnya positif. Yang
datang pun bervariasi, mulai pengelola Hotel, Coffe Shop, Shoes Care, Billiard,
Mini Soccer, Barber dan macam-macam. Ya dengan banyaknya variasi ini diharapkan
ada benefit silang untuk member maupun merchant," katanya.
"Untuk merchant yang tergabung bersama
BORNEO ID, diharapkan bisa menambah income mereka dan memperluas segmen
konsumen baru dari member BORNEO ID. Jadi secara ekonomi bisa dirasakan
semuanya yang terlibat di BORNEO ID," lanjutnya.
Dirinya pun berharap BORNEO ID ini bisa
menjadi komunitas baru yang berkembang dan saling menguntungkan atar pihak yang
terkait. "Semoga ini menjadi komunitas baru yang bertumbuh dengan luas di
Samarinda maupun Kaltim," pungkasnya. (nad)
Tulis Komentar