Asisten I Setdakab Kukar Jadi Narasumber Bimtek Satlinmas se-Kaltim

$rows[judul] Keterangan Gambar : Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Kukar Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Akhmad Taufik Hidayat, menjadi narasumber pada kegiatan Bimtek bagi anggota Satlinmas se-Kaltim.

TENGGARONG, denai.id - Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Akhmad Taufik Hidayat, menjadi narasumber pada kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) yang telah dikukuhkan se-Kaltim. Acara ini diselenggarakan di Hotel Grand Elty Singgasana Tenggarong pada Kamis, 16 Mei 2024.

Bimtek yang diprakarsai oleh Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kaltim mengusung tema "Satlinmas siap membantu dalam penyelenggaraan, ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat". Peserta bimtek mencakup 60 orang dari berbagai wilayah, termasuk Kabupaten Kukar, Kabupaten Kubar, Kabupaten Paser, Kota Samarinda, dan Kota Balikpapan.

Akhmad Taufik Hidayat menyampaikan materi tentang tugas dan fungsi Satlinmas sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 26 Tahun 2020, yang mencakup penyelenggaraan ketertiban umum, ketenteraman masyarakat, serta perlindungan masyarakat. "Ikatan ini memiliki fondasi hukum yang kuat sesuai Permendagri Nomor 26 Tahun 2020," ungkapnya.

Dia juga menyoroti perlindungan masyarakat, atau yang dikenal sebagai Linmas, sebagai upaya melindungi masyarakat dari gangguan yang diakibatkan oleh bencana, serta mendukung penanganan bencana untuk mengurangi dampaknya.

Selain itu, Linmas juga berperan dalam menjaga keamanan, ketentraman, dan ketertiban masyarakat, serta membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan dan menjaga ketentraman saat pemilihan kepala desa, kepala daerah, dan pemilihan umum.

Setelah memberikan materi, Akhmad Taufik Hidayat berharap bahwa informasi yang disampaikannya dapat memberikan dampak positif bagi anggota Satlinmas di Kaltim, terutama dalam meningkatkan kapasitas dan kemampuan mereka, terutama menghadapi agenda besar seperti pelaksanaan Pilkada serentak tahun ini.

"Hadir dalam acara tersebut antara lain Kasatpol PP Kukar Arfan Boma Pratama dan Kasatpol PP Provinsi Kaltim Munawar," tambahnya. (adv/nad)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)